Seorang kolektor kebaikan akan senantiasa memburu kebaikan-kebaikan itu
itu sebagai bekal di hari kemudian. Dia akan rajin mensyukuri yang ada
walaupun sedikit agar dia mampu mensyukuri yang banyak, dia akan banyak
diam karena kesadarannya bahwa diam terhadap sesuatu yang tidak berguna
adalah sebuah keselamatan. Diam adalah hikmah yang jarang orang suka
melakoninya. Diam adalah emas, yang jarang orang memburunya. Kebanyakan
orang lebih suka bicara daripada mendengar. Tak banyak orang yang sadar
bahwa mulut yang dia miliki hanyalah satu adanya sementara telinga yang
Allah karuniakan adalah dua. Maka sangatlah pantas jika porsi dua
telinga mendapatkan porsi lebih banyak mendengar.. Padahal barang siapa
yang banyak bicara sering kali banyak tergelincirnya. Barang siapa yang
memiliki syahwat bicara dia sering kali terperangkap oleh jaring
ucapannya.
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Komentar
Posting Komentar